Rabu, 26 November 2014

KEBAHAGIAAN.........

Kalau bulan lalu temanya tentak fisik, bulan ini sedikit bertemakan Phsikis. yaitu tentang kebahagiaan...cie...cie...cie...boleh dong belajar juga tentang kebahagiaan, bukankah manusia hidup didunia ini ingin hidupnya bahagia...

Kebahagiaan baik definisi dan bentuknya pastilah berbeda pada setiap individu. Ada orang yang merasa sudah bahagia bila bisa makan teratur sehari 3 kali, ada yang merasa bahagia kalau badan sehat dll.dll. Banyak hal bisa dilakukan untuk membuat bahagia sekali lagi tergantung kebutuhan masing masing individu. Tetapi karena manusia itu hidup tidak sendiri, maka akan semakin komplek kebahagiaan itu. Karena  harus selaras dengan diri sendiri, haris selaras dengan kondisi disekitar kita. Dari banyak hal tersebut, kita mencoba mengambil beberapa hal inti yang bisa dipergunakan untuk cek dan ricek tentang kebahagiaan.









Demikian banyak kata kata bijak yang telah disampaikan. Semoga bisa memberi inspirasi, refleksi dan semangat untuk selalu berikhtiar mencari kebahagiaan. Semoga ibu ibu anggota DWP UP3AD Brebes senantiasa dilindungi dan dilimpahi keberkahan dan kebahagiaan dari Allah Swt. Amin.

Saat ini cukup ini dulu informasi yang bisa kami posting...sampai jumpa di postingan selanjutnya....semoga bermanfaat...see U...

SAATNYA MEMPERHATIKAN KONDISI FISIK ( I LOVE MYSELF )

Agenda kegiatan DWP UP3AD Brebes untuk bulan Oktober 2014 adalah  " I Love Myself...alias aku cinta diriku sendiri".......he..he...he...dari judulnya narsis abis, tapi kalau mau di pikir pikir siapa lagi yang mau mencintai kita kalau bukan mulai dari kita sendiri. Untuk bisa mendapatkan jiwa yang sehat haruslah di dukung fisik yang sehat...betul kan ??

Pada pertemuan DW yang diadakan pada tanggal 18 Oktober mengambil judul Kesehatan dan Kecantikan. Tidak perlu mendatangkan pakar kesehatan dan kecantikan, tapi kami berusaha mencari referensi sebanyak banyaknya untuk bisa diringkas dan di informasikan kepada semua anggota.

untuk tema Kesehatan mengambil makalah " BIARKAN TUBUH BICARA ", dalam kesempatan itu sambil membahas dan memperhatikan satu persatu bentuk dan kondisi tubuh masing masing dengan dicocokkan dari hasil pengumpulan informasi.


Demikianlan seperti tersebut diatas, tanda tanda warning dari tubuh kita apabila ada sesuatu yang tidak beres. itu dari tema kesehatan.

Untuk Tema Kecantikan, kebetulan salah satu anggota kami memiliki ilmu yang lebih tentang merias diri, dan alhamdulillah beliaunya mau berbagi ilmu kepada kami semua. Semoga ilmunya bermanfaat dan pemberi ilmu akan mendapatkan ganjaran yg berlimpah...terima kasih bu Tony.
Dalam kesempatan itu dikatakan bahwa riasan paling menentukan keindahan dalam wajah adalah sekitar mata terutama alis. Alis yang baik dan pas bentuknya akan membuat wajah seseorang lebih hidup dan enak dipandang. tetapi kalu salah membuat bentuk alis bia berefek bermacam macam kesan bisa kelihatan lebih galak, lebih tua dll. maka diperlukan untuk mengenali bentuk wajah masing masing dan bentuk dasar dari alis yaitu bawaan dari lahir jangan sampai hilang, karena yang asli dari Allah itu yang terbaik, kita hanya sedikit merapikan dan memantaskannya. Sebagai model adalah dari ibu ibu sendiri seperti foto dibawah, sedang dipraktekkan cara merapikan alis.
untuk kali ini baru cara membersihkan wajah dan merapikan alis, lain kali akan disambung secara lebih komplit merias wajah dan berpakaian yang sopan, indah dan pantas. Ibu ibu senang karena sekarang jadi lebih tau bagaimana memulai berhias yang sesuai dengan wajah masing masing.

Alahamdulillah, respon ibu ibu anggota DWP UP3AD Brebes semakin hari semakin baik, semakin kompak dan saling mendukung, semoga kedepannya lebih dilancarkan lagi lebih banyak ilmu yang dibagi dan harapannya ibu ibu semakin percaya diri dan memberi aura positif dalam keluarga. Amin






UPDATE...UPDATE ( HARUS KEHILANGAN )

Setelah kurang lebih 3 bulan blog ini  belum di update, malam ini mumpung ada waktu akan kami lanjutkan informasi tentang kami.
Bulan September ini ada keprihatinan di organisasi kami. Bagaimana tidak, anggota kami hanya 20 orang yang aktif paling 18 orang. Bulan September ini dengan berat hati harus melepas salah satu anggota dikarenakan secara organisasi harus keluar. Sayang sekali, karena anggota kami tersebut adalah seseorang yang sangat kooperatif dan ringan tangan dalam kegiatan kegiatan kami. Tapi apa boleh buat kami harus relakan pergi sebagai anggota DW, tetapi sebagai sesama manusia apalagi yang sudah sekian lama bersama, persahabatan dan persaudaraan yang terjalin tidak akan putus begitu saja. Kami berharap bisa segera MOVE ON...because the show must go on.

Satu peristiwa lagi yang membuat kami prihatin adalah salah satu anggota kami terkena serangan stroke yang efeknya terjadi kelumpuhan, kami selalu doakan untuk kesembuhan Ib. Gatot, semoga sabar dan tawakal menjalani ujian ini.

Dari semua kesedihan ini,tak lantas membuat kami patah semangat untuk terus saling mendukung baik dalam organisasi maupun dalam pergaulan kami.

Pada kesempatan pertemuan DW bulan September kami beri tema REFLEKSI, HAK, dan KEWAJIBAN seorang istri PNS. Kita kupas satu persatu kita pahami lagi bersama sama apa yang menjadi kewajiban dan hak istri PNS berdasar undang undang yang berlaku. Terutama dalam hal perkawinan.

Untuk penerapannya dalam kehidupan sehari hari, diharapkan semua anggota untuk melihat dan merenungkan lagi, baca kembali kondisi masing masing rumah tangga, apabila ada yang perlu diperbaiki segera diperbaiki. dalam kesempatan itu pula pupuklah rasa percaya diri yang besar dalam setiap anggota, sehingga seorang istri bisa berjalan sejajar mendampingi suami dalam tugas tugasnya baik mensupport dalam tugasnya di kantor maupun bisa sejajar dalam mengendalikan rumah tangga.
Sebagai intermezo kita adakan Quis WHATS ON YOUR MIND....quis ini hanya bersifat ringan namun banyak manfaat untuk secara spontan mengetahui apa sebenarnya yang ada dalam hati dan fikiran kita. Hal yang melegakan adalah ibu ibu bisa bebas berekspresi, bahkan mungkin terkaget kaget dengan jawabannya sendiri. Senang rasanya ibu ibu bisa melepas ketegangan sebentar untuk bisa tertawa bersama sama.

Selain kabar yang memnyedihkan, ada pula yang menggembirakan, bahwa DWP UP3AD Brebes sudah menambah bisnis baru yaitu sembako. Pelaksanaannya dengan cara by order. Alahamdulilah meskipun skala masih kecil tapi bisa ikut mengembangkan kemampuan berbisnis dan tentu saja menambah kas organisasi.

Bulan September ini banyak hal yang diperbincangkan untuk kemajuan organisasi. Dalam kesempatan ini pula di ingatkan kembali bahwa organisasi DWP UP3AD Brebes ini bukan oraganisasi milik istri Kepala UP3AD, tetapi oraganisasi milik semua istri PNS di lingkungan UP3AD Brebes, jadi menjadi tanggung jawab semua anggota, tidak boleh bergantung pada satu figur. Untuk itu diputuskan bahwa organisasi ini sebagai tempat untuk belajar dan regenerasi. Suatu saat akan ditunjuk secara bergantian untuk mempimpin rapat, terbuka juga usulan kegiatan yang memungkinkan untuk bisa dilaksanakan. Dengan demikian diharapkan akan tercipta rasa memiliki dan tanggungjawab terhadap organisasi.

Bulan September bulan dimana Allah menunjukkan keadilannya, ada susah yang harus kami terima tapi dibalik itu banyak hal yang bisa dipelajari  dan ilmu yang bertambah. Semua memang harus seimbang. Subhanallah.

Sabtu, 30 Agustus 2014

LEBARAN EUY.......

Moment yang dinanti nantikan tiap tahun adalah Hari Raya Iedul Fitri. Di Indonesia sudah menjadi kebiasaan bahwa Iedul Fitri menjadi moment yang menggerakkan segala sendi kehidupan dan perekonomian masyarakat, karena Iedul fitri seolah olah sudah menjadi milik bangsa Indonesia yang dirayakan tidak hanya oleh umat Islam tetapi umat yang beragama lainpun ikut berbahagia.

Tak ketinggalan pula keluarga besar UP3AD Brebes bersama sama merayakannya dengan mengadakan acara halal bi halal di Aula kantor dengan mengambil tema " DENGAN HATI YANG SUCI DAN IKLAS UNTUK SALING MEMAAFKAN, KITA PERKOKOH KESATUAN DAN PERSATUAN SERTA TALI PERSAUDARAAN GUNA MENINGKATKAN KINERJA DALAM MENCAPAI KEMENANGAN YANG SEJATI"

Acara ini dihadiri oleh semua keluarga karyawan dan undangan dari instansi terkait. Dalam kesempatan itu pula Kepala UP3AD Brebes Bp. Alimin Suprayitno dalam sambutannya menyampaikan bahwa Apapun peraturan yang diperintahkan oleh Atasan harus dilakukan dengan sebaik baiknya. Untuk saat ini Pemerintah Jawa Tengah mencanangkan pelayanan yang CLEAR and CLEAN, untuk itu wajib bagi semua pegawai pemerintah Jateng untuk melaksanakannya. Dan untuk mengantisipasi perubahan yang akan datang, diharapkan semua karyawan meningkatkan kemampuan dan pengetahuan.

Acara dilanjutkan dengan makan bersama dan hiburan dengan bernyanyi, yang menggembirakan adalah partisipasi semua yang hadir untuk memeriahkan acara tersebut.

Semoga dengan dimulainya rutinitas pekerjaan yang sudah menanti, semua bisa siap dan sanggup menjalankan tugas masing masing.


Senin, 25 Agustus 2014

RAMADHAN

Bulan Juli tahun 2014 adalah bersamaan dengan bulan Ramadhan 1435 H. Pertemuan Dharma Wanita UP3AD Brebes dilaksanakan pada tanggal 19 Juli 2014. Dengan tema Ramadhan yang berkah dan menyambut Lebaran.

Diharapkan bahwa bulan ramadhan ini menjadi ajang untuk meningkatkan iman dan meraih banyak berkah. Jangan sampai makna ramadhan terkikis dan bahkan seluruh energi dan pikiran dihabiskan untuk memikir tentang lebaran yang akan datang.

Merayakan lebaran dengan sebaik baiknya, bukan sebagai ajang untuk pamer kemewahan, justru usahakan untuk merayakan dengan banyak berbagi pada sesama.

Pada kesempatan ini juga dilanjutkan dengan acara buka puasa bersama seluruh karyawan dan staff beserta keluarga. Dibagikan pula bingkisan lebaran untuk semua karyawan.
             SEMOGA RAMADHAN KALI INI MEMBAWA BERKAH UNTUK SEMUA

KEMBALI SEMULA

Manusia hanya berencana, Tuhan juga yang menentukannya. Pelaksanaan Pertemuan Dharma Wanita yg semula di rencanakan bersamaan dengan pembinaan pegawai, karena satu dan lain hal untuk sementara dihentikan. Kegiatan pertemuan dilaksanakan kembali seperti semula yaitu di Kantor UP3AD Brebes.

Pada bulan Juni pertemuan dilaksanakan pada tanggal 21 Juni 2014 dengan mengambil tema PERUBAHAN dan KESEDERHANAAN.

Pada kesempatan tersebut Pembina Dharma Wanita yaitu KUP3AD Brebes memberikan pesan dan pembinaan utnuk senantiasa siap dan cepat beradaptasi dengan segala perubahan yang terjadi. Karena hidup itu tidak selalu sama, pasti ada perubahan dari waktu ke waktu. Maka segeralah mengatur kembali management keuangan masing masing keluarga. Buatlah prioritas pembiayaan terutama untuk pendidikan anak. Karena hampir semua karyawan masih muda dan masih panjang waktu yang diperlukan untuk menyekolahkan anak anaknya.

Diharapkan semua keluarga karyawan UP3AD Brebes hidup yang sakmadyo, jangan bermewah mewahan, jangan lomba beradu gengsi, tapi mulailah berencana secara realistis.

Ibu - ibu diharapkan pandai pandai negurus keuangan keluarga, perbanyak ketrampilan menyajikan masakan buat keluarga ala resto, untuk menghemat pengeluaran namun masih bisa tetap menyantap makanan yg bergizi dan mewah ala resto. Dengan mengurangi jajan diluar diharapkan bisa lebih menghemat biaya makan, dan dananya bisa dialokasikan untuk keperluan yang lain yang lebih penting.

Bisnis Perdana penyediaan beras bagi karyawan

Akhirnya pada akhir bulan Mei usaha perdana dari Dharma Wanita yaitu pengadaan beras untuk karyawan bisa dilaksanakan. Tiap karyawan diwajibkan membeli beras minimal 10 kg. Beras diambilkan dari daerah Bumiayu.



Apabila usaha ini bisa berjalan dengan baik, akan ada usaha lain lagi yang bisa dilaksanakan untuk menghidupkan kegiatan ekonomi Dharma Wanita UP3AD Brebes. Mohon doa dan dukungannya.