Senin, 25 Agustus 2014

Pelaksanaan Door to door pertama

Pelaksanaan Program Door to door dimulai pertama kali di rumah Bp. Hendy  di Perumahan Kaligangsa.
Acara pertama adalah Dharmawanita dengan tema Pendidikan. Mengambil tema Pendidikan karena pada bulan April dan Mei ada dua hari besar yaitu Hari Kartini dan Hari Pendidikan Nasional. Yang sama sama menitik beratkan pada pentingnya pendidikan. Sekolah pertama bagi anak adalah seorang ibu, kemudian keluarga baru lingkungan. Untuk itu diharapkan sebagai ibu harus selalu bersaha menjadi sekolah yang baik buat anak anaknya. Perilaku anak adalah cerminan pendidikan yang diberikan orang tua.

Pada pertemuan itu juga di sepakati akan diadakan taman bacaan yg memanfaatkan ruangan Dharma Wanita. Dimulai dengan masing masing ibu membawa buku bacaan untuk disumbangkan. Diharapkan dengan adanya taman bacaan akan membantu meningkatkan pengetahuan.

Direncanakan juga bulan Mei Bidang usaha akan memulai penyediaan beras bagi karyawan.

Setelah acara Dharma Wanita selesai dilanjutkan pembinaan seluruh pegawai beserta keluarga yg diisi oleh KUP3AD Brebes Bp. Alimin Suprayitno. Yang menegaskan pentingnya pengembangan diri karyawan, diharapkan karyawan yang belum menyelesaikan S1 diharapkan untuk kuliah sampai S1 selesai, agar apabila kelak ada perbahan organisasi tidak tersingkir atau ketinggalan tapi bisa tetap survive.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar